Fasilitas

Kami senantiasa memberikan standar fasilitas untuk kenyamanan konsumen, saat ini armada terbagi menjadi 4 kelas, yaitu Kelas Ekonomi non AC seat 2-3, Kelas Bisnis RS non AC seat 2-2, Kelas Bisnis AC seat 2-3 dan kelas Executive AC seat 2-2 sesuai standard fasilitas SK Dirjen Hubdar Nomor: SK.1131/AJ/.003/DRJD/2003 tentang petunjuk teknis standar fasilitas pelayanan bus umum angkutan antar kota pada BAB I pasal 2 disebutkan jenis pelayanan terdiri dari 2 jenis yaitu:

Ayat 1. PELAYANAN EKONOMI adalah pelayanan minimal tanpa fasilitas tambahan dengan tetap memperhatikan aspek keselamatan dan kualitas pelayanan

Ayat 2. PELAYANAN NON EKONOMI adalah pelayanan dengan dilengkapi fasilitas tambahan yang berupa pengatur suhu ruangan (AC), tempat duduk yang dapat diatur (reclining seat) dan peturasan (toilet) untuk kenyamanan penumpang

Pada pasal 3 bab yang sama disebutkan: PELAYANAN NON EKONOMI sebagaimana dimaksud Pasal 2 ayat (2) terdiri dari empat kelas yaitu
a. Kelas BISNIS RS
b. Kelas BISNIS AC
c. Kelas EKSEKUTIF
d. Kelas SUPER EKSEKUTIF

~Pelayanan kelas BISNIS RS sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 huruf a merupakan pelayanan yang hanya dilengkapi dengan fasilitas tambahan berupa tempat duduk yang dapat diatur (reclining seat)

~Pelayanan kelas BISNIS AC sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 huruf b merupakan pelayanan yang hanya dilengkapi dengan fasilitas tambahan berupa pengatur suhu ruangan (air conditioner)

~Pelayanan kelas EKSEKUTIF sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 huruf c merupakan pelayanan yang dilengkapi dengan fasilitas pelayanan tambahan berupa pengatur suhu ruangan (air conditioned) dan dapat dilengkapi dengan toilet

~Pelayanan kelas SUPER EKSEKUTIF sebagaimana dimaksud dalam Pasal 3 huruf d merupakan pelayanan yang dilengkapi dengan fasilitas pelayanan tambahan berupa pengatur suhu ruangan (air conditioned) dan toilet.

Pada masing-masing kelas tersebut tidak disebutkan jumlah maksimal baris kursi tetapi yang diatur adalah jarak antar kursi, lebar tempat duduk, lebar lorong / gangway

Konfigurasinya seatnya adalah:
Kelas EKONOMI --> 2-3
Kelas BISNIS RS --> 2-2
Kelas BISNIS AC --> 2-2 atau 2-3
Kelas EKSEKUTIF --> 2-2
Kelas SUPER EKSEKUTIF --> 1-2
Lebih lengkapnya silahkan download file SK tersebut di website Dirjen Perhubungan Darat hubdat.web.id

Fasilitas Lain :

1. Pool

terdapat beberapa pool yang berada dibeberapa lokasi, antara lain Tambun , Cibitung, Cikarang, Cikampek  dan Jakarta. Kami juga memiliki beberapa agen yang berlokasi di Bekasi dan Jakarta.

2. Tempat service yang modern dan mekanik yang terlatih

Demi keamanan dan kenyaman pelanggan selama dalam perjalanan, perawatan kendaraan dan service secara berkala dikerjakan oleh tenaga – tenaga yang ahli dan terampil dibuktikan dengan diterimanya penghargaan untuk bagian teknik dari HINO Jepang yaitu untuk 1.000.000 Km tanpa over houl.  Bengkel kami dilengkapi dengan berbagai peralatan modern dan lengkap dengan mengacu referensi  dari HINO Jepang agar kendaraan kami selalu dalam kondisi prima. Alat –alat yang dapat ditemui di tempat service kami , antara lain :
 

Brake tester : alat untuk memeriksa dan memguji kondisi rem
Engine stand : alat untuk membongkar dan merakit mesin
Smoke tester : digunakan untuk menguji gas buang

Nozzle tester : digunakan untuk mengabutkan bahan baker didalam kendaraan

3. Alat Pencatat Gas Emisi.

Berkomitmen untuk turut serta menjaga kelestarian bumi kita ini kami telah bekerja sama dengan Swiss Foundation Cooperation ( Swiss Contact) yaitu sebuah yayasan yang peduli lingkungan hidup , untuk mengurangi emisi gas buang pada armada  kami. Sampai saat ini pelaporan uji emisi gas buang, selalu kami sertakan  dalam pelaksanaan service berkala kami. Dengan tujuan selain mengurangi pengeluaran gas buang secara berlebih, juga untuk mengawasi apakah pembakaran bahan bakar sudah optimal.

 4. Rumah Makan, SPBU & Check point Area

Kami memiliki rumah makan khusus dengan fasilitas baik untuk melayani penumpang saat istirahat yaitu RM Taman Selera Losarang, RM Panorama Ciamis & RM Panorama Prupuk. untuk check point terdapat di banyak tempat diantaranya SPBU KM19, SPBU Sinar Jaya Brebes, Klampok, Pool 1, Taman Selera, Ciamis, dll dan kami baru saja membuka SPBU di wilayah cikarang yang lokasinya tidak jauh dari pool 2.

Seiring bertambahnya jumlah armada, kamipun menyikapi dengan serius semua perawatan armada kami dengan melakukan perawatan berkala dengan bantuan tenaga ahli dari Jepang. Hal ini kami lakukan untuk mencapai purna service yang sempurna. Hal ini memungkinkan karena kami mendapat dukungan dari sister company kami yang lain, PT. Daya Guna Motor Indonesia, yang bergerak sebagai Dealer Hino dan juga distributor Total Oil Lubricants, pelumas mesin kelas dunia dari Perancis. Hal ini semua membantu memastikan keaslihan dan kualitas dari spare-parts dan pelumas mesin yang armada kami gunakan. Sehingga secara keseluruhan kami dapat memberikan kualitas armada yang terbaik bagi customer kami.